2011-01-13

SASARAN PENANGGULANGAN KEMISKINAN



SASARAN PENANGGULANGAN KEMISKINAN ADALAH menurunnya jumlah penduduk laki-laki dan perempuan dan terpenuhinya hak-hak dasar masyarakat miskin secara bertahap. Secara rinci, sasaran tersebut adalah:



  1. menurunya persentase penduduk yang berada di bawah garis kemiskinan,
  2. terpenuhinya kecukupan pangan yang bermutu dan terjangkau,
  3. terpenuhinya pelayanan kesehatan yang bermutu,
  4. tersedianya pelayanan pendidikan dasar yang bermutu dan merata,
  5. terbukanya kesempatan kerja dan berusaha,
  6. terpenuhinya kebutuhan perumahan dan sanitasi yang layak dan sehat,
  7. terpenuhinya kebutuhan air bersih dan aman bagi masyarakat miskin,
  8. terbukanya akses masyarakat miskin dalam pemanfaatan SDA dan terjaganya kualitas lingkungan hidup,
  9. terjamin dan terlindunginya hak perorangan dan hak komunal atas tanah,
  10. terjaminnya rasa aman dari tindak kekerasan,dan
  11. meningkatnya partisipasi masyarakat miskin dalam pengambilan keputusan.